Mereka yang dikatakan hipotensi atau darah rendah adalah orang-orang yang memiliki tekanan darah kurang dari 90/60 mmHg. Tekanan darah yang normal memiliki ukuran 120/80 mmHg. Darah rendah dapat dialami oleh anak-anak, orang dewasa hingga lansia. Penderita hipotensi tidak semuanya mengalami gejala-gejala tertentu. Hanya sebagian penderita yang mengalami gejala hipotensi.
Gejala yang terjadi pada penderita darah rendah adalah jantung yang berdebar dengan kencang atau berdebar dengan tidak teratur. Gejala lain yang dialami oleh penderita hipotensi adalah merasa pusing, lemas, pandangan yang buram, kehilangan keseimbangan dan mengalami pingsan. Diagnosis penyakit ini dapat dilakukan dengan menjalankan tes darah, ekokardiogram dan elektrokardiogram.
Penanganan dari penyakit darah rendah dilakukan berdasarkan dengan penyebabnya. Penanganan awal yang dapat dilakukan adalah dengan berbaring atau duduk dengan segera, mengkonsumsi air putih dan memberhentikan kegiatan yang dilakukan. Gejala hipotensi biasanya akan hilang dengan segera. Penderita perlu melakukan konsultasi kesehatan ketika darah rendah sering terjadi. Hipotensi dapat dicegah dengan cara mengkonsumsi makanan sehat dan berolahraga dengan rutin.