Kelemahan Dan Kelebihan Dari AC Gree Yang Perlu Anda Ketahui

Produk pendingin ruangan belakangan ini memiliki tingkat perkembangan yang sangat signifikan. Ada banyak produk pendingin ruangan yang baru bermunculan setiap tahunnya. Salah satunya adalah AC merk Gree. Mungkin bagi anda yang tidak terlalu update mengenai masalah alat elektronik khususnya pendingin ruangan, merk lain lah yang lebih sering terdengar di telinga.

Namun jangan salah, AC keluaran China ini merambah pasaran alat elektronik beberapa tahun silam. Produk ini pun memiliki beberapa keunggulan dan kelebihan yang membedakannya dari produk pendingin ruangan lainnya. Namun sebelum beranjak ke pambahasan tersebut, ada baiknya jika anda mengetahui beberapa tipeAC merk Gree terlebih dahulu.

Beberapa tipe pendingin ruangan merk Gree

pixabay.com

Produk pendingin ruangan yang satu ini memang buatan China. Namun jangan salah, produk pendingin ruangan dengan merk ini termasuk dalam kualitas premium. Berikut ini beberapa tipe pendingin ruangan merk Gree yang perlu anda ketahui :

  1. AC Gree Low Watt (GWC-COO Series)

Produk pendingin ruangan dari Gree yang satu ini patut bangga karena memiliki konsumsi daya listrik yang lebih tinggi daripada pendingin ruangan dengan merk lainnya. Dengan konsumsi daya listrik yang rendah, besaran Btu yang digunakan oleh pendingin ruangan ini pun sama sehingga tidak merendahkan kualitas AC Gree dalam mendinginkan ruangan.

AC Gree Low Watt ini tersedia dalam besaran ½ PK, ¾ PK, dan juga 1 PK. Konsumsi listrik dari masing-masing tipe PK juga lebih rendah dari besaran konsumsi listrik AC merk lain dengan besaran PK yang sama.

  1. AC Gree Standard (GWC-MOO atau GWC-MOO2 Series)

Jika anda mencari produk pendingin ruangan yang murah dan berkualitas, anda bisa membeli produk pendingin yang satu ini. Walaupun memiliki harga yang jauh lebih murah, namun dari segi tampilan fisik, mulai dari bahan pembuatan dan kualitasnya tidak lebih rendah dari AC merk lain yang memiliki harga lebih tinggi.

Selain itu produk pendingin yang satu ini memiliki fitur frozen power. Hal ini akan membuat AC memiliki kecepatan mendinginkan ruangan sebanyak 30% lebih cepat dari merk AC lainnya bahkan dari AC merk Gree sendiri dengan tipe yang berbeda. Selain itu, pendingin ruangan ini memiliki besaran Btu yang lebih besar dari tipe AC merk Gree lainnya dengan besaran PK yang sama.

Mengetahui kelebihan dan kekurangna dari AC merk Gree

pixabay.com

Setelah mengetahui apa saja produk dari AC merk Gree, kita sebaiknya menginjak pembahasan mengenai kelebihan dan kekurangan dari AC merk Gree. Simak ulasan di bawah ini.

  1. Kelebihan dari AC merk Gree

AC ini merupakan produk pendingin ruangan yang diproduksi oleh negara China. Kita semua mengetahui bahwa produk China merupakan produk yang memiliki kelebihan berupa harganya yang lebih murah dari produk AC lain. Namun hal tersebut tidak mengurangi kualitas dari produk AC itu sendiri.

AC merk Gree juga memiliki banyak varian yang bisa anda pilih untuk mendinginkan ruangan kesayangan anda di rumah. Selain itu, AC merk Gree dikenal juga sebagai produk pendingin ruangan yang paling sunyi karena tidak menimbulkan suara yang keras ketika mulai beroperasi.

Bahkan Gree dijuluki sebagai silent king karena berhasil mengeluarkan produk pendingin ruangan dengan suara desibel yang sangat minim hingga hampir tidak terdengar oleh telinga kita. Gree juga tidak hanya mengeluarkan produk AC yang bisa ditempel di dinding, karena Gree juga mengeluarkan produk lain seperti AC yang bsia diletakkan dalam posisi berdiri di sudut ruangan.

  1. Kelemahan dari AC merk Gree

Dengan berbagai kelebihan tersebut, produk AC Gree memang masih memiliki beberapa kelemahan. Kelemahan AC merk Gree yang pertama adalah ketidakseimbangan harga dengan kualitas AC. Ketika AC tersebut memiliki harga yang cukup terjangkau dan “katanya” memiliki kelebihan yang lebih dari AC lainnya, hal tersebut belum tentu akurat.

Karena banyak orang komplain mengenai produk AC dari Gree yang memiliki harga murah dan dijanjikan memiliki kelebihan namun nyatanya performa dalam mendinginkan ruangan masih berada di bawah AC merk lainnya. Hal ini tentu saja mengecewakan para pembeli karena merasa ditipu dengan embel-embel AC dari China terbaik.

Selain itu, desain dari AC Gree yang berwarna putih polos dirasa kurang menarik untuk kategori produk dengan merk baru. Harusnya AC memiliki desain yang bisa mempercantik tampilan dari pendingin ruangan itu sendiri. Namun berbicara mengenai masalah desain, hal ini bergantung pada perspektif si pembeli itu sendiri.

Beberapa kelemahan AC merk Gree tersebut bisa dijadikan bahan pertimbangan ketika akan membeli pendingin ruangan dari Gree. Agar lebih aman, anda sebaiknya melakukan penelitian menyeluruh terhadap produk yang akan dibeli sebelum diantarkan di rumah. dan mengenai pipa AC, sebaiknya anda meembeli dan memasang Armaflex lembaran pada pipa AC.

Adanya Armaflex tersebut bisa membantu dalam membuat pipa AC lebih tahan dari cairan AC yang biasanya keluar dari pipa. Karena apabila pipa AC tidak diberi perawatan seperti itu, pipa akan cepat rusak dan mempengaruhi kinerja dari AC itu sendiri. Anda bisa meminta tukang pemasang AC untuk memasangkan Armaflex pada pipa AC kesayangan anda.